Asisten Ekbang Selayar Buka Pembinaan Dan Pengembangan Sentra Industri UKM

by | Mar 14, 2023 | artikel | 0 comments

Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Setda Selayar Arfang Arief membuka pembinaan dan pengembangan sentra-sentra industri UKM dan PKL di Aula Dinas Pemberdayaan masyarakat dan Desa, Kecamatan Benteng, Kepulauan Selayar  ( Sulsel) Jumat (31/8/2018).

Dihadiri  Founder dari Yayasan Econatural Society Ziaul Qaq.N, Adhitama Media Pro Ahmad Riyadi,  Dinas Kesehatan Selayar Wirawati  Rasyid, Kepala bagian ekonomi setda Muhammad Arsyad dan peserta UKM sekitar 50 orang.

Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Setda Selayar Arfang Arief berharap semoga   para pelaku usaha UKM dan PKL di Selayar dapat meningkatkan Manajemen dan kualitas usahanya menyambut pasar Lokal maupun pasar Nasional yang berorientasi Wisata.

Founder dari Yayasan Econatural Society Ziaul  Qaq.N, sekaligus narasumber mengatakan bahwa pelatihan ini gunanya untuk membantu mereka bahwa jika, kalau ingin membuka usaha maka harus punya manajemen usaha dan manajeman keuangan, tanpa pelatihan maka usaha tidak berkembang.

Menurutnya hambatan yang dialami para UKM seperti pelaku usaha yang dibuat kelompok tanpa pengetahuan seperti ilmu manajemen usaha, ilmu pencatatan dan ilmu keuangan.

” Mereka harus diajarkan manajemen usaha dan manajeman keuangan misalnya  setelah produksi berapa harga produksi, bagaimana cara hitung bagi hasil di kelompok dan cara pembagian waktu kerja,” tuturnya.

Artikel Lainnya

Menerima Kunjungan Mahasiswa Psikologi UNM di wilayah Program

Penerimaan mahasiswa proyek kemanusian mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar dalam rangka pembeljaran langsung dimasyarakat ( 27/01/24) mahasiswa terdiri dari mahsiswa yang sudah menempuh semester genap tahun akademik 2023/2024, dengan rencana...